Langsung ke konten utama

Postingan

Mengenal Sistem Imun Tubuh dan Apa saja yang menurunkan sistem imun kita?

Postingan terbaru

Apa Itu Penyakit Infeksi? Penjelasan singkat tentang penyakit infeksi pada manusia

Dengan semakin majunya tingkat ekonomi, kesehatan lingkungan, dan gaya hidup, angka kejadian penyakit infeksi tertutupi oleh berkembangnya penyakit degeneratif seperti diabetes melitus, penyakit jantung dan stroke. Namun demikian, pandemi covid-19 telah membuktikan kepada kita bahwa penyakit infeksi masih merupakan tantangan dan ancaman di masa depan.  Jadi pengetahuan tentang penyakit infeksi dan pencegahannya sangat penting untuk diketahui ya. Nah apa penyakit infeksi itu? Disini akan saya jelaskan secara singkat dan gambaran umumnya dulu, lebih mendalam pada artikel yang akan datang. Apa itu penyakit infeksi? Penyakit infeksi merupakan penyakit yang disebabkan oleh mikroorganisme seperti bakteri, virus, jamur atau parasit yang disertai dengan keluhan dan gejala seperti demam, tanda peradangan sebagai respon dari sistem kekebalan tubuh kita yang bisa disertai oleh kerusakan jaringan atau bagian tubuh kita.  Kenapa penyakit infeksi bisa terjadi? Tidak setiap paparan mikroorganisme ke